Sinergitas TNI-Polri Anggota Brigif laksanakan Sosialisasi Protkes Kepada Masyarakat
HANTANEWS.ONLINE SINGKAWANG-
BRIGIF 19/KH. Pandemi covid-19, Guna pencegahan penyebaran virus tersebut Jajaran TNI-Polri Wilayah Bukit Batu terus lakukan berbagai upaya dalam penanggulangannya. Salah satunya melalui pemantauan penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat yang melakukan aktifitas diluar rumah.
Seperti yang dilakukan Anggota Brigif 19/Kh bersama Polsek Singkawang tengah melaksanakan Komsos untuk sosialisasikan protkes Kepada Masyarakat dan memantau kepatuhan warga masyarakat tentang prtokol kesehatan di wilayah Bukit Batu Kecamatan Singkawang Tengah. Senin(31/5/2021)
Dalam hal ini, Pasikomsos Brigif 19/Kh Lettu Inf Uguamin menjelaskan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab TNI-Polri untuk memelihara, menjaga keamanan serta memutus rantai penyebaran virus Covid-19.
“disiplin masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan adalah kunci utama dalam pencegahan penyebaran virus corona. Maka dari itu, kita terus lakukan pemantauan dan himbauan serta edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat,” terangnya. (Yon)