September 8, 2024

Hanta News Online

Aktual Dan Terpercaya

PELANTIKAN PC FATAYAT NU KAB. SORONG, KOTA SORONG DAN KAB. TAMBRAUW SERTA PAC FATAYAT NU DISTRIK SEGET DAN DISTRIK SAIGUN KAB. SORONG

3 min read

HANTANEWS.ONLINE SORONG –

31 Mei 2021 Pukul, telah dilaksanakan kegiatan Pelantikan pengurus PC Fatayat NU Kota Sorong, Kab. Sorong dan Kab. Tambrauw Serta PAC Fayatah NU Distrik Seget dan Distrik Segun Kab. Sorong, dengan Thema ” Sukses Fatayat menuju perempuan yang cerdas, Mandiri dan bermartabat dengan mengimplementasikan aswajah yang rahmatan Lil Alamin, bertempat di Aula Institut Agama Islam Negeri Sorong (IAIN), Jl. Sorong-Aimas Km 17, Kelurahan Klablim, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Prov. Papua Barat.

Adapun susunan struktur organisasi Pelantikan pengurus PC Fatayat NU Kota Sorong, Kab. Sorong dan Kabupaten Tambrauw serta PAC. Fatayat NU Distrik Seget dan Distrik Saigun Kab. Sorong masa bakti 2021-2025 sbb :

Pengurus Kota Sorong Ketua Wiwik Sugiarti,Wakil ketua,Rahaya Bugis A.Md.TI,Seketaris,Trisna Rachamn S.Sos.,Bendahara Anggreini.Pengurus PC Fatayat NU Kabupaten Tambrauw,
Ketua Diana N.selly,Wakil ketua Nebmgsi Taruno,Seketaris Suharni,S.Pd., M.Pd,Wakil Seketaris Anisa .A.Karim.,Bendahara  Anisa Maharani,Bidang sosial Siti Fatimah,Bidang keagamaan Dede Safriah,Pengurus PC Fatayat NU Kabupaten sorong Ketua, Hi. Widiastuti,Wakil ketua Rusmini S.Pd,Seketaris: Siti syamsiah,S.Pd, Bendahara Fahmi Agraini, Pengurus PAC NU distrik seget Kab. Sorong sbb Ketua Siti Fadila,S.Pd., Seketaris Muspita Sari,S.Pd, Bendahara  Asti Purnama. Pengurus PAC NU Distrik saigun Kabupaten Sorong sbb, Ketua Pita dwi Puspitasari., Seketaris Ernawati, Bendahara : Mirna Surtina

Tujuan kita melantik pengurus untuk mempererat struktur NU di wilayah Provinsi Papua Barat secara khusus yang ada diwilayah, saya berharap bagi saudara-saudara yang telah dilantik agar dapat bersinergi dengan pemerintah daerah, tetap semangat dan terus berhikmad dan tingkatakan kerjasama bagi seluruh pengurus sehingga organisasi ini bisa maju dan berkembang dengan baik. Kepada sahabat-sahabat yang telah dilantik setelah kegiatan pelantikan ini agar dapat bekerja dan menjalankan program dari apa yang sudah ditetapkan oleh NU pusat dan Provinsi, “ungkap” Hj. Rusmiati S.Pd, Pimpinan Fayatah NU Prov. Papua Barat.

Disaat yang sama Rektor IAIN Dr. Hamzah M.Ag. Mengatakan seperti kita ketahui bahwa tingkat perceraian dikota dan kabupaten sorong ini sangat tinggi sehingga kita butuh peningkatan moral, dalam organisasi ini sangat dibutuhkan kerjasama sehingga apa yang menjadi program NU dapat kita kerjakan sehingga memberikan dampak yang baik khususnya dibidang ekonomi.

Dalam sambutannya Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM Prov. Papua Barat, Drs. Moh. A. Tawakal mengatakan bahwa NU memiliki peranan penting dalam pembinaan dan pembangunan di suatu wilayah, kepada seluruh pengurus yang baru dilantik kiranya dapat bekerja dan bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat dengan dasar keiklasan dalam bekerja. Sesuai dengan tema “Sukses Fatayat menuju perempuan yang cerdas, Mandiri dan bermartabat dengan mengimplementasikan Aswajah yang Rahmatan Lil Alamin”.

Bagi perempuan-perempuan muslimah harus dapat memberikan perubahan dalam pembangunan menuju kemajuan dan kesejahteraan dan bagi para pengurus PC Fatayat NU Kota dan Kabupaten serta PAC Fatayat NU harus mampu menjalankan program-program yang ada di semua sektor sehingga program tersebut memberikan dampak yang baik bagi kita semua, Pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan Aspers Pangkoarmada III Sorong Kolonel Laut (KH) Teguh Setio Pambudi, S.Sos, M,Si,Dandim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, SE, M.I.Pol, MM, Staf Ahli Gubernur bidang kemasyarakatan dan SDM Prov. Papua Barat, Drs. Moh. A. Tawakal, Ketua PW Fatayah NU Prov. Papua Barat Hj. Rusmiati S.Pd, Kabintal Korem 181/PVT Kapten Arm Edys Joko W, Kasat Intelkam Polres Kab Sorong Iptu Abdul Azis, SH, Rektor Institut Agama Islam Negeri /IAIN Dr. Hamzah, M.Ag, Kakesbangpol Kabupaten Sorong Adri Benie Timban, SH, Kepala Kantor pada Kantor Kementerian Agama Kota Sorong Husein alhamid, S.Pd.I, M.Pd, Wakil ketua I Institusi agama Islam Negeri Sorong Dr. Muh Rusdi Rasyid, M.Pd.I, Ketua MUI Kota Sorong, H. Abdul Manan Fakaubun, S.Pd, Ketua MUI Kab. Sorong Immanuel Syukri Moifillit, Pengurus BKMT Prov. Papua Barat Hj. Quraisian, Ketua MUI Tambrauw Ustad Syaban Sangadji. (Penrem 181/Yon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *