November 2, 2024

Hanta News Online

Aktual Dan Terpercaya

Koramil 0819/18 Pandaan Melaksakan Khotmil Qur’an

HANTANEWS.ONLINE –

Anggota Koramil 18 Pandaan melaksanakan Khotmil Qur’an untuk meningkatkan ke imanan dan ketaqwaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa. Acara tersebut di laksanakan di Musholah Koramil 18 pandaan, Selasa (18/05/2021).

Dalam pelaksanaan Khotmil Qur’an yang disampaikan oleh Dandim 0819 dengan tajuk Barokatul Qur’an ini tak hanya di lakukan oleh anggota Prajurit dari Kodim Pasuruan namun juga diikuti oleh warga sekitar dalam melantunkan bacaan ayat-ayat suci Al Qur’an.
Seperti yang dilaksanakan Koramil 0819/18 Pandaan hari ini.

Danramil 18/Pandaan Kapten Kav Nasrokin Menyampaikan, “turut hadir juga Bpk. Yudianto SH MM Camat pandaan, Kapolsek pandaan, Kasi Trantib Kec. Pandaan, Kasi Kesra Kec.Pandaan, Bpk.Ustd Aminuloh (pengasuh Ponpes Syaikhina Ismail Al Zain Kec. Pandaan) serta Anggota Koramil 18 Pandaan. Dan
beberapa warga yang ikut pada acara ini merupakan warga binaan yang secara ikhlas dan sukarela untuk mengikuti Khotmil Qur’an yang diselenggarakan oleh Koramil 18 Pandaan. Warga juga senang melakukan kegiatan positif bersama TNI salah satunya kegiatan yang sedang berlangsung ini,” Ucap Danramil.(Pen0819//Yon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *